Nottingham Forest Pecat Postecoglou Usai Dibantai Chelsea 0-3

Kekalahan telak 0-3 dari Chelsea di City Ground, Sabtu (18/10/2025) menjadi titik puncak kesabaran manajemen Nottingham Forest terhadap pelatih mereka, Ange Postecoglou.

Menurut laporan terbaru, pemilik klub, Evangelos Marinakis telah memutuskan untuk memecat pelatih asal Australia tersebut, bahkan saat laga melawan The Blues belum benar-benar usai.

Chelsea memperdalam krisis Forest lewat gol-gol dari Josh Acheampong, Pedro Neto, dan Reece James, membuat tekanan terhadap Postecoglou tak terbendung lagi.

Kekalahan ini memperpanjang rentetan tanpa kemenangan Forest menjadi delapan pertandingan beruntun di semua kompetisi, enam kekalahan dan dua hasil imbang.

Kekalahan dari Chelsea Jadi Titik Balik

Forest sebenarnya tampil cukup baik di babak pertama. Mereka menguasai jalannya permainan dan menciptakan beberapa peluang emas lewat Taiwo Awoniyi dan Morgan Gibbs-White, namun penyelesaian akhir yang buruk membuat mereka gagal unggul lebih dulu.

Chelsea yang tampil lebih efektif di babak kedua langsung menghukum kelengahan tuan rumah.

Sundulan Acheampong, tendangan bebas keras Neto, dan sepakan voli James memastikan tiga poin untuk tim tamu sekaligus mengirim Forest semakin terpuruk.

Laporan dari sumber kredibel di platform X menyebut bahwa Marinakis langsung melakukan serangkaian panggilan telepon dari tribun kehormatan di tengah pertandingan.

Keputusan memecat Postecoglou pun kabarnya diambil bahkan sebelum peluit akhir dibunyikan.

“Eksklusif: Ange Postecoglou akan dipecat. Pemilik Nottingham Forest sedang melakukan panggilan saat kami menulis ini,” tulis akun tersebut, yang dikenal memiliki tim reporter elite dalam lingkup Premier League.

Marinakis Bergerak Cepat, Marco Silva Jadi Target Utama

Menurut laporan BBC Sport, pencarian pelatih baru Forest sebenarnya sudah dimulai sejak jeda internasional lalu.

Jurnalis senior Sami Mokbel mengungkapkan bahwa klub telah menjajaki sejumlah kandidat potensial, dengan Marco Silva (Fulham) menjadi opsi utama untuk menggantikan Postecoglou.

Silva dianggap sebagai sosok yang ideal karena memiliki pengalaman di Premier League dan dikenal mampu memaksimalkan potensi tim dengan gaya permainan menyerang yang efisien.

Jika Marco Silva bersedia meninggalkan Fulham, Nottingham Forest diprediksi akan segera mengumumkan pergantian pelatih dalam beberapa hari ke depan.

Namun jika negosiasi gagal, nama Sean Dyche dan Steve Cooper menjadi alternatif realistis, mengingat pengalamannya menyelamatkan tim dari ancaman degradasi.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*